Manfaat Tauge Untuk Kesehatan

Renyah dan gurih saat dikonsumsi, selain itu tauge memiliki banyak manfaat kesehatan karena mengandung protein nabati, tidak mengandung lemak, dan sangat rendah kalori. Tauge membantu dalam penurunan berat badan, meningkatkan kesehatan tulang, jantung, dan hati, mengobati gangguan otak, dan meningkatkan pencernaan. Tauge juga baik untuk mengoptimalkan metabolisme, menyeimbangkan kadar kolesterol, menjaga penglihatan yang baik, dan memiliki efek antioksidan. Tauge ini kaya akan folat sehingga juga bermanfaat bagi kesehatan wanita dan mencegah cacat lahir pada anak.

Tauge mengandung kaya vitamin C, zinc , dan magnesium. Semua kandungan nutrisi ini penting untuk menyeimbangkan suasana hati, menghilangkan kecemasan, dan meningkatkan kualitas tidur. Bioflavonoid yang juga ada di dalamnya memiliki manfaat sebagai penghilang stres.

Vitamin K diperlukan untuk mengurangi pembekuan darah dan menghambat penumpukan kalsium di pembuluh darah. Tauge mengandung vitamin esensial ini dan selain itu juga membantu menjaga kesehatan jantung kita.

Tauge memiliki jumlah kalori yang cukup rendah, menjadikannya pilihan terbaik untuk diet. Untuk orang yang mencoba menurunkan berat badan, kandungan serat makanan akan membantu menghindari makan berlebihan dan merasa lebih cepat kenyang.

Vitamin B yang terkandung dalam tauge sangat cocok bagi mereka yang ingin meningkatkan metabolisme. Vitamin B terlibat dalam ratusan proses dalam tubuh yang mengatur ritme sirkadian, hormon, enzim, dan metabolisme energi. 


Posted

in

by

Tags: